Our customer support team is here to answer your questions. Ask us anything!

Apa Itu Importir? Ini Pengertian, Jenis dan Peraturannya

by | May 19, 2022 | Impor

Setiap negara di dunia memiliki sumber dayanya masing-masing. Perbedaan sumber daya tersebut dipengaruhi oleh sejumlah faktor yaitu faktor geografis, budaya, iklim dan lain sebagainya. Karena itu, banyak negara, melalui importir, mengimpor atau mendatangkan barang dari luar negeri untuk memenuhi kebutuhan negaranya.

Importir atau pengimpor adalah salah satu komponen terpenting dalam perdagangan internasional suatu negara. Tidak hanya menyediakan barang-barang yang tidak dapat diproduksi di dalam negeri, kehadiran pengimpor juga akan meningkatkan produksi, meningkatkan ketersediaan bahan baku, meningkatkan kesempatan kerja dan memperkenalkan teknologi modern.

Dengan adanya pengimpor tersebut, tentunya ada berbagai macam jenis pengimpor yang membuat masing-masing dari pengimpor itu berbeda. Apa saja, ya, kira-kira? Mari kita simak ulasannya berikut ini.

Apa Itu Importir?

importir adalah

Sebelumnya, kamu perlu mengetahui apa itu pengimpor Mengutip dari gerlach-customs.com, importir atau pengimpor adalah perseorangan, suatu perusahaan, atau badan hukum yang membawa barang yang dibeli dari sumber luar negeri dan dijual ke pasar dalam negeri. Barang impor tersebut dapat digunakan untuk keperluan produksi atau konsumsi. Singkatnya, pengimpor dapat dikatakan sebagai orang atau badan yang melakukan kegiatan impor.

Menurut Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2006, impor adalah kegiatan memasukkan barang ke dalam daerah pabean, dalam hal ini wilayah negara Republik Indonesia. Kegiatan impor dilakukan karena adanya manfaat atau keuntungan yang dapat dirasakan oleh pengimpor atau suatu negara.

Negara-negara di seluruh dunia dapat mengimpor barang atau jasa yang tidak dapat diproduksi oleh industri dalam negaranya seefisien atau semurah negara pengekspor. Negara juga dapat mengimpor bahan mentah atau produk yang tidak tersedia di dalam negaranya.

Baca juga : 7 Syarat Menjadi Importir Yang Terpercaya

Jenis-Jenis Importir

jenis importir

Setelah mengetahui apa itu importir, sekarang kita akan membahas lebih detail apa saja jenis-jenis pengimpor. Jenis pengimpor dapat dibagi menjadi dua, dilihat dari jenis barang yang diimpor yaitu importir terbatas dan importir umum.

1..Importir Terbatas

Importir terbatas atau IT adalah perusahaan atau badan hukum yang diberi izin oleh pihak yang berwenang untuk melakukan kegiatan impor untuk jenis produk tertentu. Ada beberapa jenis barang tertentu yang hanya dapat diimpor oleh pengimpor terbatas. Barang yang dapat diimpor oleh pengimpor terbatas ini telah diatur dan diberi izin oleh Menteri Perdagangan untuk melakukan bisnis di Indonesia. Ini sudah termasuk aturan tentang barang apa saja yang bisa diimpor dan bagaimana pengendalian proses perdagangannya di dalam negeri.

Impor terbatas ini memungkinkan perusahaan untuk bersaing secara adil. Dengan cara ini, tidak ada pihak yang dirugikan dalam menjalani impor ini. Perusahaan yang diperbolehkan melakukan impor terbatas adalah perusahaan yang memiliki izin berupa API-T (Angka Pengenal Importir Terbatas) yang dikeluarkan oleh BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal).

2. Importir Umum

Importir umum adalah pengimpor yang dapat melakukan kegiatan impor berbagai jenis barang. Perusahaan atau badan yang dapat memperoleh status importir umum biasanya hanya Persero Niaga atau Wisma Dagang. Salah satu contoh pengimpor umum adalah PT. PPI atau Perusahaan Perdagangan Indonesia yang bertanggung jawab mengimpor dan mendistribusikan berbagai komoditas, seperti makanan dan rempah-rempah.

Selain itu, berdasarkan proses dan cara impornya, jenis pengimpor ini dibagi lagi menjadi 4 kategori, yaitu approved traders, import merchant, sole agent importer, dan importir perorangan.

  • Approved Traders

Pengimpor jenis approved traders adalah pengimpor khusus yang ditunjuk oleh Pemerintah Indonesia untuk melakukan impor produk atau barang tertentu yang diperlukan. Pemerintah selanjutnya secara umum akan menetapkan tujuan penggunaan barang impor tersebut.

  • Import Merchant

Pengimpor jenis import merchant adalah pengimpor yang juga mendapat izin khusus dari pemerintah Indonesia untuk melakukan proses impor barang tertentu sesuai dengan yang tercantum dalam izin tersebut. Pengimpor ini tidak diperbolehkan mengimpor barang selain yang telah diberi izin.

Khusus untuk pengimpor jenis ini, pemerintah akan menerbitkan izin berupa TAPPI atau Kartu Tanda Pengenal Pengakuan Impor.

  • Sole Agent Importer

Sole agent importer adalah pengimpor perusahaan asing dari luar negeri yang menunjuk atau menetapkan perusahaan lokal asal Indonesia menjadi satu-satunya perusahaan yang berhak untuk melakukan kegiatan impor dan pemasaran produk-produk mereka. Perusahaan selain perusahaan yang telah ditunjuk tidak dapat menjadi pengimpor produk dari sole agent importer ini.

Perusahaan lokal yang ditunjuk ini seringkali juga digunakan sebagai kantor perwakilan perusahaan asing yang menjadi sole agent impoter-nya.

  • Importir Perorangan

Seperti namanya, pengimpor perorangan adalah seseorang yang melakukan kegiatan impor secara pribadi atau membeli barang impor melalui marketplace berskala internasional. Salah satu marketplace populer yang melayani pengiriman barang ke seluruh dunia adalah Amazon.

Peraturan yang Harus Dipatuhi oleh Importir

Untuk menjadi pengimpor, kamu tentunya harus memiliki lisensi atau izin dalam menjalankan bisnis impor. Jika tidak, barang yang kamu pesan dari luar negeri tidak akan melewati bea cukai. Lisensi ini berlaku untuk semua jenis impor, baik impor dalam skala kecil maupun skala besar.

Berdasarkan peraturan baru dari Kementerian Perdagangan tahun 2015, ada 2 jenis lisensi yang digunakan pengimpor, yaitu API-U (API Umum) dan API-P (API Produsen). Selain itu, terdapat juga berbagai jenis peraturan impor yang harus dipatuhi oleh para importir. Ada dua aturan yang dianggap paling penting dan menjadi dasar dari aturan-aturan lainnya.

Peraturan yang pertama yaitu pengimpor harus bertanggung jawab penuh atas semua barang yang diimpor. Apabila terbukti tidak memenuhi ketentuan tersebut, maka pengimpor dapat dikenakan sanksi dari pihak yang berwenang. Salah satu sanksi yang mungkin diberikan adalah pencabutan izin impor sesuai ketentuan yang berlaku.

Peraturan yang kedua yaitu pengimpor tidak diperkenankan mengimpor barang-barang yang dilarang oleh bea cukai. Beberapa contoh barang yang tidak diperbolehkan masuk ke Indonesia berdasarkan bea cukai adalah manusia, hewan, obat-obatan terlarang, senjata berbahaya dan berbagai barang yang mengandung unsur pornografi.

| Baca juga : Mau Impor Tapi Gak Punya PT? Jasa Impor Undername Solusinya!

Itulah pengertian dan jenis-jenis importir yang bisa kamu pelajari. Kira-kira, kamu termasuk ke dalam jenis pengimpor yang mana? Bagi kamu yang memiliki minat untuk menjadi pengimpor, tentulah tidak mudah untuk menjalankannya, karena begitu banyak langkah-langkah dan peraturan yang harus kamu jalani di setiap prosesnya.

Namun jangan khawatir, AsiaCommerce menyediakan jasa impor untuk kebutuhan bisnismu. Kamu tidak perlu pusing terhadap proses regulasi dalam kegiatan impor karena akan diurus oleh pihak kami. Kamu hanya perlu duduk santai di rumah menunggu barang impormu datang dengan selamat. Tunggu apa lagi? Segera bergabung bersama kami dengan klik di sini atau klik gambar di bawah ini.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments